Skip to main content

Selamat Hari Kemerdekaan Republik Indonesia

 
Selamat Hari Kemerdekaan Republik Indonesia -
Assalamualaikum Wr.Wb.
Tidak terasa bahwa hari ke hari, bulan ke bulan, begitu juga tahun ke tahun, kini Hari Kemerdekaan Republik Indonesia telah menginjak usia yang ke-67 tahun. Perjuangan para pahlawan bangsa dengan mengorbankan jiwa dan raga, serta harta benda adalah harga mati untuk merebut kemerdekaan Indonesia dan pada akhirnya membuahkan hasil. Di Jalan Pegangsaan Timur Nomor 56, Jakarta pada 17 Agustus 1945, Ir. Soekarno yang didampingi oleh Drs. Mohammad Hatta secara resmi memproklamirkan Kemerdekaan Indonesia.Berbagai halangan dan rintangan telah dihadapi oleh bangsa Indonesia. Meskipun demikian kita harus masih tetap bersyukur, karena meski dijagal oleh berbagai permasalahan yang ada,namun NKRI tetap berdiri. NKRI belum goyah, dan semoga akan tetap berdiri untuk selama-lamanya.

Dalam rangkat memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2012 ini, maka Saya sebagai penulis di MAGNETIC BLOG (RENDTKJ2) ingin mengucapkan "Salam dan Selamat Hari Kemerdekaan bagi seluruh saudara-saudari dipenjuru Indonesia, khususnya para generasi muda, agar senantiasa menjadi panji-panji yang berguna bagi Nusa dan Bangsa.Aminn.. ".

Kemerdekaan adalah harga mati bagi Indonesia. Kesatuan adalah harga mati bagi Indonesia.Semua itu adalah tugas berat yang harus di emban oleh para pemuda-pemudi Bangsa ini. Sebab pemuda-pemudi adalah generasi penerus bangsa, sekaligus menjadi bibit-bibit nahkoda yang bakal menjadi penentu arah negeri ini. Pemuda ksatria adalah pemuda harapan Indonesia.

Pada kesempatan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-67 ini. Ijinkan saya mempublikasikan sebuah lantunan dan lirik lagu yang berjudul "Bangunlah Putra Putri Ibu Pertiwi" yang dipopulerkan oleh musisi Iwan Fals berikut ini :

Sinar matamu tajam namun ragu
Kokoh sayapmu semua tahu
Tegap tubuhmu takkan tergoyahkan
Kuat jarimu kalau mencengkeram
Bermacam suku yang berbeda
Bersatu dalam cengkeramanmu

Angin genit mengelus merah putihku
Yang berkibar sedikit malu-malu
Merah membara tertanam wibawa
Putihmu suci penuh kharisma
Pulau pulau yang berpencar
Bersatu dalam kibarmu

Terbanglah garudaku
Singkirkan kutu-kutu di sayapmu oh...
Berkibarlah benderaku
Singkirkan benalu di tiangmu
Jangan ragu dan jangan malu
Tunjukkan pada dunia
Bahwa sebenarnya kita mampu

Mentari pagi sudah membumbung tinggi
Bangunlah putra putri ibu pertiwi
Mari mandi dan gosok gigi
Setelah itu kita berjanji
Tadi pagi esok hari atau lusa nanti
Garuda bukan burung perkutut
Sang saka bukan sandang pembalut

Dan coba kau dengarkan
Pancasila itu bukanlah rumus kode buntut
Yang hanya berisikan harapan
Yang hanya berisikan khayalan

Semoga dengan kehadiran lagu diatas dapat menginspirasi pemuda dan pemudi Indonesia untuk menjadi generasi penerus yang tangguh demi kejayaan negara Indonesia selamanya.Aminn....
Sekian dari saya.Wassalamualaikum Wr.Wb.

Comments

Post a Comment

Blog ini nofollow, jadi berkomentarlah yang baik jangan mengandung unsur:
-SARA
-SPAM
-Komentar berkaitan dengan artikel dan atau materi yang telah disajikan.
Go Blogger Indonesia ... :D

Popular posts from this blog

Drama Korea A Thousand Days Promise Sinopsis Lengkap

Kali ini saya akan hadir dengan Sinopsis Drama Korea Terbaru yang berjudul A Thousand Days Promise   dan bagi anda penggemar drama korea mungkin tidak mau melewatkan A Thousand Days Promise. drama korea yang berjenis melodrama romantis yang bisa membuat anda sangat terharu. A Thousand Days Promise menceritakan tentang kesetiaan serta kegigihan seorang suami dalam merawat istrinya yang perlahan lahan hilang ingatan,A Thousand Days Promise Korean Drama ini diproduksi pada tahun 2011, dan dibintangi oleh artis papan atas korea seperti Soo Ae sebagai Lee Seo-yeon, Kim Rae-won Sebagai Park Ji-hyung, dan Jung Yoo-mi Sebagai Noh Hyang-ki. Adapun kisah dari drama korea ini sangatlah menyentuh dan sangat mengharukan dengan ending yang bisa ditebak yaitu sad ending. nah bagi anda yang penasaran akan saya berikan Sinopsis A Thousand Days Promise . berikut sinopsisnya. A Thousand Days Promise Sinopsis Drama ini memulai kisahnya pada Lee Seo-yeon (Soo Ae) yang telah mengen

Pengertian dan Definisi Cara Mengetik 10 Jari (Typing Master Pro)

Assalamualaikum Wr.WB. Selamat pagi atau apalah pokoknya saya udah ngucapin selamat buat kalian entah pagi,siang,sore,malam,maupun tidur.(hehehe). Sudah lama nih saya tidak posting blog. hmmmm.. ini karena saya masih fokus untuk menyelesaikan semua tugas saya di sekolah saya tercinta. terutama tugas untuk produktif,karena saya adalah seorang anak smk (wkwkkw...). (lama amat, min... ) yaudah ketimbang saya curhat dan ngomong yang gk ada artinya lebih baek simak tulisan atau sedikit tips dan trick,pengetahuan untuk kalian semua. langsung saja , saya akan menulis tentang sebuah artikel yang berjudul " Pengertian dan Definisi Cara Mengetik 10 Jari (Typing Master Pro) ". langsung saja kita simak bareng-bareng.. :D Typing Master Pro (Mengetik 10 Jari) A.       Pengertian.   Typing Mater Pro adalah sebuah software yang dapat melatih kecepatan mengetik kita. Dengan software ini, kita dapat menjadi seorang typing yang handal . Typing Master ini dapat membantu Kita yang ingin

Perbedaan Useradd dan Adduser pada Linux

Soal Produktif. Jelaskan 3 perbedaan perintah Adduser dan Useradd ! Berikut adalah perbedaan useradd dan adduser : 1. a) Useradd : menciptakan user tanpa mengeset password.      b) Adduser : menciptakan user dengan melakukan setting password terlebih dahulu. 2. a) Useradd : menciptakan user tanpa ada home dirktorinya.     b) Adduser : menciptakan user serta home direktorinya. 3. a) Useradd : menciptakan user tanpa memberikan keterangan lengkap mengenai user tersebut.     b) Adduser : menciptakan user dengan memberikan keterangan lengkap si user tersebut.